oktober...
bulan yang begitu saya ingat sepanjang hidup ini...
sayang sekali , YUI chan nda lahir bulan itu, wehehe...
disamping ini, gambaran ketika neng YUI lagi perform di jalanan dekat rumahnya. ketika itu, dia belum se terkenal sekarang, dengan duduk bersila, dan menenteng gitar kesayangannya, dia menyanyi dengan penuh perasaan, dan membuat semuanya jatuh cinta pada nya...
---
di setiap oktober, selalu menantikannya dengan perasaan bahagia
di oktober ini, lahirlah seorang anak, yang nantinya sering sekali selalu untuk memikirkan sesuatu tentang kebingungan kehidupan ini
anak yang selalu masih ingin menjadi "seorang anak kecil" dengan seluruh fantasi dan hayalan keanehan yang selalu terpikirkan dalam otaknya
entahlah, masih adakah orang berusia sepertinya yang masih memiliki sense of ngelamun dan menghayal tingkat tinggi.
---
oktober tahun lalu, merupakan sebuah lompatan tertinggi dalam kehidupan nya...
dia mulai untuk terjun kepada sebuah dunia dan komunitas online secara serius, untuk membiayai kehidupannya
dunia maya...
dunia yang pas untuk orang orang sepertinya,, orang orang dengan penghayalan yang sangat besar, dan orang orang yang sangat malas sekali untuk melakukan sesuatu yang tidak berguna di kehidupannya...
dan sepertinya semuanya tetap disyukurinya sampai sekarang.. alhamdulillah
--
oktober...
bulan lahirnya blog ini
blog yang senantiasa di jaga 'kesepiannya'
blog yang sama sekali tidak dibuat untuk komersil
hanyalah sebuah blog tentang kehidupan... dan sebuah blog tentang jejak rekaman seorang anak yang masih sering untuk memikirkan sesuatu tentang kebingungan kehidupan yang dijalaninya, yang masih sering mengejar hal hal yang menarik perhatiannya,, yang masih mencari jati diri tentang hakikat kehidupan ini.
-
semoga oktober tahun ini membawa berkah...
berkah tertinggi dalam kehidupan ini.. amin
Barrik lanaa (wa lahaa) Ya Allah...
Yassir lanaa (wa lahaa) Ya Allah..
amin, Ya Robb al Aalamiin...